21 May 2024

Mahasiswa dan Dosen Psikologi Islami Antusias Ikuti Talk Show Pendidikan di Amerika Serikat

 

 

Surakarta, Selasa 21 Mei 2024 di Gedung Aula Lt2 Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Surakarta sejumlah dosen  Psikologi Islam seperti Dr. Retno Paangestuti M, Psi., Psokolog, Triyono, M.Si, Azzah Nilawaty, MA dan Mahasiswa Perwakilan Psikologi Islam seperti Raffindra Farouq al barru, Famba'ul Fadilah, Annisa Nur Hidayah, Widiya Ayu Wulandari, dan Afiyah Hana khairunnis mengikuti kegiatan pengenalan pendidikan di Amerika Serikat. bersama Muhammad Iqbal, M.Ed., Edacation USA Advisor Kedubes Amerika Serikat – Jakarta.

Hadir dalam kegiatan ini adalah Dekan FUD, Dr. Kholilurrohman, Wakil Dekan l, Dr. Nur Kafid, M.Sc Kepala UPT Perpustakaan UIN Raden Mas Said Surakarta, Mohamad Zainal Anwar S.HI. M.SI., Ketua Jurusan (Kajur) FUD, Sekretaris Jurusan (Sekjur) FUD, Koordinator Program Studi (Koorprodi) FUD. Juga perwakilan organisai Mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta.

Seperti dilansir dari https://fud.uinsaid.ac.id/, kegiatan ini dibuka langsung oleh Dekan FUD, Dr. Kholilurrohman, M,Si. “Kami mengupayakan untuk menghadirkan FUD dengan suasana ilmiah. Menghadirkan tokoh inspiratif, agar mahasiswa memiliki motivasi untuk bisa kuliah di luar negeri. Menuntut ilmu di sana, dan kembali lagi ke Indonesia lalu bisa mengajar di FUD,” terang Dr. Kholilurrohman.

Selanjutnya, Dr. Nur Kafid selaku moderator dalam acara ini juga menyampaikan kepada mahasiswa, jika menempuh pendidikan di Amerika Serikat bukan suatu kemustahilan. “Banyak sekali kesempatan dan cara yang bisa dilakukan untuk bisa kuliah di Amerika. Narasumber hari ini akan menyampaikan cerita, bagaimana pendidikan di Amerika, dan supaya kita yang dari universitas daerah memiliki kesempatan selagi mengoptimalkan kemampuan yang kita miliki,” terang Dr. Nur Kafid.

Kemudian, Muhammad Iqbal, M.Ed. yang merupakan perwakilan dari pemerintah Amerika Serikat untuk mempromosikan dan membantu mahasiswa Indonesia untuk berkuliah di sana, memaparkan materi tentang Studying in the United States. Pemaparan materi mulai dari motivasi untuk belajar di Amerika Serikat, alasan kenapa memilih Amerika Serikat, dan bagaimana caranya untuk bisa melanjutkan pendidikan ke sana.

“Ketika kamu mau belajar ke Amerika Serikat, maka beranilah bermimpi internasional, dan jangan membatasi diri sendiri. Amerika Serikat memiliki pendidikan yang lebih baik, fasilitas yang lebih maju, dan banyak sesuatu yang tidak kita dapatkan di sini, tetapi bisa didapatkan di sana. Lalu juga ada banyak sekali kesempatan beasiswa untuk belajar di sana,” terang Muhammad Iqbal, M.Ed. Narasumber juga memaparkan bagaimana typical US university aplication requirements, serta link yang bisa diakses mahasiswa untuk berkomunikasi dan berkonsultasi tentang pendidikan di Amerika Serikat.

Selesai acara, Korprodi Psikologi Islam, Triyono, M.Si berharap pengetahuan akan iklim pendidikan di luar negeri dapat memacu mahasiswa Psikologi Islam, khususnya untuk melanjutkan studi di luar negeri dan nantinya bisa berkontribusi pada perbaikan pendidikan di Indonesia. (Tj)

Mahasiswa dan Dosen Psikologi Islami Antusias Ikuti Talk Show Pendidikan di Amerika Serikat