30 August 2024

Penerjunan Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan Di Biro Psikologi Smart Solindo Consultama

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah kegiatan dimana mahasiswa mendapatkan pengalaman langsung di lapangan atau tempat kerja untuk menerapkan teori yang telah dipelajari selama perkuliahan. PPL atau juga bisa disebut magang bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa untuk mengaplikasikan pengetahuan yang telah dipelajari selama 6 semester untuk menghadapi dinamika kerja dan tantangan secara langsung. Program PPL ini diikuti seluruh mahasiswa program studi Psikologi Islam angkatan 2021 semester 7, kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus - 12 September 2024. Kelompok 8 memilih Biro Psikologi Smart Solindo Consultama sebagai tempat magang selama satu bulan. Biro ini berlokasi di Jl. Bromo II No. 1 Sendang Mulyo, Kadipiro, Surakarta - Jawa Tengah.

Penyerahan mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) kelompok 8 dilaksanakan tanggal 14 Agustus 2024 pukul 10:00 WIB di Biro Psikologi Smart Solindo Consultama. penyerahan ini diikuti oleh 8 mahasiswa dengan Dosen Pendamping Lapangan (DPL) Ibu Maharani Tyas Budi Hapsari M.Psi., Psikolog dan Ibu Riska selaku HRD dari Biro Psikologi Smart Solindo Consultama. Dalam penyerahan ini disampaikan beberapa penjelasan mengenai teknis magang seperti sistem kerja yang akan dijalankan mahasiswa PPL dan menempatkan mahasiswa PPL di berbagai divisi sesuai dengan masing-masing tujuan dari proposal yang telah diajukan tiap mahasiswa. Mahasiswa PPL ditempatkan pada divisi Asisten Psikolog dan divisi RAS (Rekrutmen Asesmen Seleksi). Ibu Maharani Tyas Budi Hapsari M.Psi., Psikolog selaku Dosen Pembimbing Lapangan menyampaikan pesan dan amanat untuk menjaga kesopanan, tata tertib, kedisiplinan dan menjaga nama baik Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta khususnya Program Studi Psikologi Islam.

Kemudian, kegiatan penyerahan ini dilanjutkan berkenalan dengan seluruh staf yang ada di Biro Psikologi Smart Solindo Consultama dan menjelaskan tujuan mahasiswa PPL kepada masing-masing supervisor dari divisi RAS (Rekrutmen Asesmen Seleksi) dan divisi Asisten Psikolog. Terakhir, penyerahan PPL diakhiri dengan acara foto bersama penyerahan vandel untuk Biro Psikologi Smart Solindo Consultama.