IMG_2935.JPG.jpg

 

Pada tanggal 28 September 2018, pukul 08.00-10.00 WIB, di Rektorat Baru Lantai 3. Bersama Dr. M . Alie Humaedi, M. Ag, M.Hum, beliau Peneliti Utama Bidang Kajian Budaya Pusat Penelitian Kemasyarakatan dan Kebudayaan LIPI dan Wakil Deputi Directur untuk Sosial Budaya dan Kesadaran Publik Asia Pasific Center for Ecohydrology (APEC) – UNESCO. Acara yang dihadiri oleh Mahasiswa Psikologi Islam Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Surakarta dan Mahasiswa Sejarah Peradaban Islam Semester 5.
Pembukaan acara hangat diwakili oleh Ketua Jurusan Psikologi Islam IAIN Surakarta yaitu Dr. H. Moh. Abdul Hasan Kholiq, M. A, M. Ed. Moderator acara dengan Martina Safitry, M. A merupakan Dosen Jurusan Peradaban Islam IAIN Surakarta. Acara kolaborasi lintas jurusan ini bertujuan untuk memotivasi mahasiswa melalui prestasi berbagai beasiswa yang diraih dengan bekal menulis.
Penyampaian laporan acara hidup “Dr. M. Alie Humaedi, M. Ag, M.Hum ”sebagai tanda acara inti telah dimulai. Membangun semangat lewat pengalaman untuk memotivasi dan memberi inspirasi. Mulai dari jenjang pendidikan, beasiswa yang didapat, prestasi yang diraih sampai pekerjaan yang diamanahi. Anak kampung yang terlahir di Desa Gebangkulan, Babakan, Cirebon pada tanggal 20 Juli 1976. Dia bisa menjadi PNS Peneliti LIPI dalam kurun waktu hanya 8 tahun, sedangkan untuk usia tersebut 20-30 tahun setelah bekerja.
Tugas peneliti: Menggali potensi diri, mengambil tema yang berbeda, Menggugah kepekaan atas fenomena yang terjadi, menginternalisasi nilai-nilai temuan dari pemahaman keilmuan, mencari perspektif yang lain akan pemahaman yang didapat, penyusunan usulan, hasil-hasil pemahaman yang memiliki keaslian dan sifat kebaruan, sebagai tindak lanjut penerbitan hasil yang inovasi dan publikasi.
Lulusan Madrasah dan kuliah di Perguruan Tinggi Agama. Beliau telah menciptakan lewat tulisan. Jurnal internasional 4 Artikel dan 1 Buku Internasional Standar PBB, Jurnal Nasional Terakreditas dan Non-Akreditas Keluarga 62 Artikel, 17 Buku, 8 Naskah Makalah Kepresidenan dan Kebijakan, dan 2 Film Dokumenter dan Film Layar Layar Lebar.
Pada seminar ini Pak Alie yang memiliki bakat di bidang penelitian juga mengajak mahasiswa Psikologi Islam dan Sejarah Peradaban Islam, untuk menanamkan kecintaan menulis. Di zaman milenial, identik dengan teknologi yang semakin canggih ini. Kami menulis mafhum bahwa kegiatan menulis minim di kelompok siswa, membaca pun hanya sekedarnya membahas tugas kuliah saja. Maka dari itu, pada seminar kali ini para mahasiswa diberikan bantuan membaca dan menulis laporan sekecilapun. Menurut Pak Alie, peristiwa sepele bisa menghasilkan sebuah tulisan yang unik pula.
Merupakan konsep penelitian yang dikembangkan berbasis sosial budaya dan Keagamaan. Penelitian ini merupakan karakter keilmuan yang dapat disesuaikan antara keilmuan umum dengan keilmuan agama, secara paradigma dan metode yang baik kualitatif dan kuanlitatif. Paradigma memiliki empat prinsip yang harus dikembangkan: Pertama, agama bukan hanya sebagai doktrin. Kedua, pentingnya struktur dan dinamika dalam masyarakat agama. Ketiga, respon masyarakat terhadap doktrin. Terakhir, dilihat dari aspek sosial budaya. Seharusnya mahasiswa Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAI) lebih mampu mengeluarkan isu-isu dari umum tinggi, contohnya: Penelitian dalam ranah Ilmu Alam dan Teknik (IPA-IPT).
Pemberian kenang-inspirasi dari badan dosen Psikologi Islam Fakultas Ushuluddin dan Dakwah Bapak Wakhid Musthofa, M.Psi dan secara bergantian. Galeri Sejarah Peradaban Islam Ibu Martina Safitry, M. A kepada Dr. M. Alie Humaedi, M. Ag, M.Hum . Untuk dokumentasi foto bersama para dosen yang hadir,
Fuad Hasyim, M. Ek.
Joni Rusdiana, M. Ikom.
Nurwulan Purnasari, M. Si.
Lisma, MH
Wakhid Mustofa, M. Psi.
Martina Sarfitry, MA
Diakhir acara, sesi foto bersama mahasiwa Psikologi Islam dan mahasiswa Sejarah Peradaban Islam dengan Dr. M. Alie Humaedi, M.Ag, M.Hum selaku pengisi acara.

Surakarta, 17 Oktober 2018
Ditulis oleh: Eri Purwandari dan Miranda Refamala.