Rabu, 04 Desember 2019, Kaprodi Psikologi Islam FUD IAIN Surakarta, Dr. Retno Pangestuti, M.Psi., Psikolog mengikuti Workshop Developing Islamic Psychology Curriculum yang diselenggarakan dalam rangkaian 1st International Conference on Islamic & Indigeneous Psychology (ICIIP). Fasilitator dalam workshop ini adalah Prof. Mohamed Seedat, Ph.D dari University of South Africa dan Assoc. Prof. Dr. Fuad Nashori dari Universitas Islam Indonesia. Selain bagian dari rangkaian IICIP, workshop yang diselenggarakan di Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta juga merupakan rangkaian dari kegiatan 5th National Conference of Association of Islamic Psychology (API) dan 6th Inter-Islamic University Conference on Psychology (IIUCP).
Kegiatan workshop kurikulum ini merupakan upaya mendukung Visi dan Misi Prodi Psikologi Islam, diantaranya adalah menyelenggarakan pendidikan Psikologi Islam yang berkualitas, berkarakter Islami, berwawasan ke Indonesiaan dan kearifan lokal. Dalam workshop ini fasilitator memaparkan mengenai konsep Islamic Psychology sebagai suatu studi baik skala mikro maupun makro tentang jiwa dan perilaku manusia yang didasarkan pada pandangan dunia Islam (Nashori, 2002). Kesepakatannya dalam workshop tersebut bahwa muatan/ konten kurikulum Psikologi Islam bercirikan pandangan dunia Islam dalam memahami fenomena Psikologi sebagaimana Islam memahaminya, yakni berdasarkan Al Quran dan al Hadist.
(RP/PI)