Jakarta, 05/04/2021, Program Studi Psikologi Islam telah menyelesaikan penyusunan visi saintifik pada akhir tahun 2020. Visi saintifik berfokus pada pengembangan keilmuan Psikologi Islam, mengembangkan kearifan lokal dan mengintegrasikan dengan studi Islam dengan ekselensi keilmuan psikologi akhlak. Dalam rangka mendukung terwujudnya visi saintifik tersebut, Kaprodi dan Sekprodi Psikologi Islam melaksanakan kunjungan ke Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka (Uhamka). Fakultas Psikologi Uhamka menjadi pilihan dalam kegiatan kunjungan tersebut karena memiliki visi yang sama dalam integrasi keilmuan psikologi dan Islam. Prodi Psikologi Uhamka telah memperoleh akreditasi A dan telah mengimplementasikan kurikulum yang khas dan dapat menjadi model bagi pengembangan kurikulum di Prodi Psikologi Islam IAIN Surakarta.
Dekan Fakultas Psikologi Uhamka Anisia Kumala Masyhadi didampingi wakil dekan I Fahrul Rozi dan Kaprodi Puti Archianti Widiasih menerima kunjungan di ruang diskusi lt. 4 gedung Fakultas Psikologi Uhamka di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dekan menyambut baik kunjungan Psikologi Islam IAIN Surakarta dan sepakat untuk menjalin kerjasama dalam tri dharma perguruan tinggi. Dalam diskusi, Psikologi Uhamka berbagi pengalaman tentang penyusunan, integrasi, dan implementasi kurikulum merdeka merdeka belajar dan proses magang yang dilakukan mahasiswa. Selanjutnya, tindak lanjut dan implementasi kerjasama akan dilakukan uji coba dalam pertukaran mahasiswa dari kedua belah pihak mengikuti perkuliahan pada mata kuliah yang disepakati. Pelaksanaan pertukaran mahasiswa dalam perkuliahan dilaksanakan dengan melihat kesiapan masing-masing prodi dalam rancangan kurikulum merdeka. (Wakhid Musthofa)