Boyolali – Himpunan Mahasiswa Program Studi Psikologi Islam Fakultas Ushuluddin dan Dakwah UIN Raden Mas Said Surakarta Mengadakan Rapat Kerja (RAKER) dan Upgrading Periode 2023 di Kediaman Adzillina Zam Zam Desertyarani, Teras, Boyolali. Jumat – Sabtu (20-21/01/2023).

Untuk meningkatkan kemampuan anggota yang merupakan indikator pendukung kinerja organisasi, serta meng-upgrade anggota agar mengetahui fungsi masing-masing dalam kepengurusan organisasi tiap-tiap departemen, HMPS Psikologi Islam menggelar rapat kerja periode 2023 pada hari Jumat, 20 Januari 2023 s/d Sabtu, 21 Januari 2023. Dilaksanakan di kediaman salah satu anggota HMPS PI, Adzillina Zam Zam Desertyarani berlokasi kan di Teras, Boyolali. Yang dihadiri oleh seluruh pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Psikologi Islam 2023.

Rapat kerja atau yang disebut juga Raker merupakan wadah diskusi seluruh anggota organisasi tiap departemen yang ada didalamnya, guna menyelaraskan program kerja dan anggaran yang akan diberlakukan selama satu periode mendatang. Sedangkan upgrading sendiri berarti meningkatkan atau menggantikan program kerja terdahulu sesuai dengan visi misi yang berlaku pada periode baru. Dengan mengangkat tema “Mewujudkan Regenerasi Aktif Dan Disiplin Menuju Organisasi Yang Kompeten” diharapkan para anggota HMPS Psikologi Islam kedepanya menjadi anggota yang aktif dan disiplin dalam turut serta mengembangkan organisasi di berbagai bidang baik internal maupun eksternal kampus untuk mewujudkan HMPS Psikologi Islam periode 2023 menjadi organisasi yang kompeten.

Raker HMPS PI dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Quran, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Psikologi Islam. Setelah serangkaian pembukaan selesai dilanjutkan pelantikan pengurus HMPS Psikologi Islam oleh Ketua Senat Mahasiswa Saudari Niken Soraya. Pelantikan berlangsung dengan sangat khidmat. Raker ini bukan hanya bertujuan menyelaraskan program kerja HMPS Psikologi Islam saja tetapi juga memberikan wawasan yang luas kepada seluruh pengurus terutama pengurus baru, mengenai keorganisasian. Materi keorganisasian ini disampaikan oleh narasumber Saudara Aditya Putra Dermawan selaku Demisioner pengurus HMPS Psikologi Islam. Usai pemaparan materi dilanjutkan dengan pokok acara yaitu prosesi Rapat Kerja dan Upgrading HMPS Psikologi Islam 2023. Pemaparan program kerja dilakukan oleh tiap departemen dan badan pengurus harian yang ada dalam HMPS PI. Setelah panjangnya serangkaian acara Raker dilanjutkan dengan kegiatan mini party, guna untuk menetralkan ketegangan saat prosesi Raker berlangsung. Kegiatan mini party ini bertujuan untuk mempererat solidaritas dan mengenal lebih dekat satu sama lain antar pengurus HMPS Psikologi Islam periode baru.

Di hari berikutnya acara Raker ini diisi dengan senam pagi dan outbound. Serangkaian kegiatan outbound berlangsung dengan semangat serta antusias yang membara oleh para pengurus. Canda tawa serta kehangatan kekeluargaan berhasil diciptakan saat kegiatan outbound ini berlangsung. Tak lupa pula untuk mengabadikan setiap momen. Kegiatan Raker yang berlangsung selama dua hari tersebut diakhiri dengan penutupan dan foto bersama seluruh pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Psikologi Islam 2023.

Berhasilnya kegiatan Raker ini diharapkan mampu mewujudkan tema yang diangkat pada Raker HMPS Psikologi Islam periode ini. Serta menjadi awal yang baik guna menyelaraskan langkah dan tujuan HMPS Psikologi Islam satu periode mendatang.