Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) atau sering disebut magang sebagai suatu kegiatan atau suatu program belajar sekaligus berlatih bekerja dengan cara terjun langsung pada sebuah lembaga atau perusahaan selama beberapa waktu. Program magang  ini diikuti seluruh mahasiswa program studi Psikologi Islam angkatan 2020 yang sudah masuk di semester 7, kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 7 Agustus dan berakhir di tanggal 7 September 2023. Program studi Psikologi Islam UIN Raden Mas Said Surakarta membagi lokasi PPL di beberapa tempat, kelompok 4 mendapat lokasi di SMP (Sekolah Menengah) Al- Azhar Syifa Budi yang bertempat di Jl. Mt. Haryono No.82, Manahan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta.

Pelepasan 7 orang mahasiswa ini didampingi oleh bapak Arief Eko Priyo Atmojo, M.Pd., selaku DPL (Dosen Pendamping Lapangan) kelompok 4 PPL Psikologi Islam UIN Raden Mas Said Surakarta. Penerimaan mahasiswa PPL dilakukan oleh Ibu Maya Irmawati, S. Si. dan ibu Fatimah, S. T, M. Psi.  selaku kepala sekolah SMP Al- Azhar Syifa Budi dan guru yang mengampu pelajaran Bimbingan Konseling sebagai Guru Pamong. Meskipun demikian, penyerahan mahasiswa PPL prodi Psikologi Islam UIN Raden Mas Said Surakarta di SMP Al- Azhar Syifa Budi disambut dengan hangat dan diterima dengan baik. Dalam sambutan ibu Maya Irmawati, S. Si. selaku kepala sekolah SMP Al-Azhar Syifa Budi menyampaikan bahwa para mahasiswa akan dibimbing oleh guru pamong pada bagian bimbingan konseling, serta pihak sekolah menerima dengan hormat mahasiswa pelaksanaan PPL dan diharapkan mahasiswa PPL dapat memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dengan guru yang mendampingi. Kepala sekolah berharap agar mahasiswa benar-benar dibimbing sehingga mendapatkan pengalaman baru yang bermanfaat dan dapat beradaptasi dengan lingkungan sekolah. Hal ini dikarenakan suasana sekolah yang mungkin berbeda dengan lingkungan kampus maupun tempat tinggal.

Acara di lanjut dengan sambutan oleh Bapak Arief Eko Priyo Atmojo, M.Pd., selaku DPL berharap pada segenap perangkat sekolah agar dapat menerima mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta dan dapat memberikan arahan dalam pelaksanaan PPL, serta mendapat tanggung jawab pada penerimaan mahasiswa PPL.  Selain itu, DPL menyarankan kepada mahasiswa bimbingannya agar dapat beradaptasi dan lebih peka dalam mengamati lingkungan sekitar atau isu yang terdapat di sekolah. Kepekaan dalam pengamatan menjadi modal penting bagi mahasiswa untuk dapat memahami berbagai perilaku dan fenomena di bidang pekerjaan apapun, sehingga mahasiswa dapat memilih fenomena yang menarik untuk dikembangkan dalam penelitian sekaligus dapat menjadi masukan berharga bagi tempat magang.

Selesai penyerahan, 7 mahasiswa yang melaksanakan PPL di SMP Al-Azhar Syifa Budi diberikan arahan dan penjelasan terkait dengan SMP Al-Azhar diantaranya yaitu pengenalan lingkungan sekolah, penjelasan terkait dengan kegiatan yang ada di SMP Al-Azhar, dan tata tertib yang berlaku. Selain itu, Ibu Fatimah (Bunda Imeh) selaku guru Bimbingan Konseling dan guru pamong menjelaskan jika SMP Al-Azhar Syifa Budi memberikan layanan konseling secara individual dimana hal tersebut dilakukan diluar jam pelajaran dan berlaku untuk seluruh siswa di SMP Al-Azhar Syifa Budi, sehingga proses konseling dapat dilakukan sesuai dengan kesepakatan antara siswa dan konselor. Selain itu, kami juga melakukan perkenalan sekaligus observasi dengan peserta didik kelas 7 hingga 9 dengan didampingi oleh ibu Fatimah (Bunda Imeh) selaku guru pengajar Bimbingan Konseling.